Tips Ampuh Mengatasi Bekas Jerawat

Jerawat merupakan tamu kecil yang sangat mengganggu wajah setiap orang. Walaupun hanya muncul pada wajah selama beberapa hari, namun bekasnya bisa tetap tinggal dalam waktu yang sangat lama. Apalagi bagi orang - orang yang doyan meletuskan jerawat, selain bekasnya benar-benar jelas terlihat, jerawat yang baru akan segera muncul akibat dari bakteri yang berpindah ke kulit wajah yang ada disekitarnya karna darah kotor yang menyebarkan bakteri tersebut. Bagi setiap orang, bekas jerawat ini tentu saja dapat menurunkan rasa percaya diri.

Namun tahukah anda untuk menghilangkan noda jerawat yang baru maupun lama, anda dapat menggunakan bahan alami tanpa efek samping yaitu tomat. Hal ini dikarenakan tomat mengandung anti-inflamasi yang dapat mengeringkan jerawat serta perlahan-lahan menghilangkan noda yang ditinggalkannya. Selain itu cara membuatnya pun tidaklah sulit. Untuk membuatnya maka bahan-bahan yang perlu anda sediakan yakni :
  • 1 sendok makan air dari hasil perasan tomat
  • 4 tetes air lemon
Cara Membuatnya pun tergolong mudah yaitu:
  1. Campurkan kedua bahan tadi hingga tercampur rata.
  2. Oleskan pada bagian wajah anda yang berjerawat tersebut.
  3. Lalu diamkan selama kurang lebih 15 hingga 20 menit.
  4. Kemudian bilas wajah dengan air hangat.
Untuk lebih efektifnya, campuran kedua bahan tersebut dapat anda gunakan sebagai masker yang digunakan sebelum tidur. Masker ini dapat anda gunakan hingga noda bekas jerawat tersebut memudar dan hilang dari kulit wajah anda.

Adapun bagi anda yang memang memiliki kulit wajah bejerawat, sebaiknya gunakan pelembab yang memang cocok untuk kulit tersebut. Seperti pelembab yang mengandung bahan tertentu seperti :
  • Benzoyl Peroxide. Bahan ini dapat membantu melenyapkan kan bakteri penyebab jerawat.
  • Hypoallergenic dan pada label produknya tertulis oil free. Dengan bahan tresebut dijamin kulit Anda tidak akan berminyak sehingga mengurangi resiko tumbuhnya jerawat.
  • Pelembab yang bertekstur lotion, karena secara umum pemakaian pelembab yang bertekstur cream dapat menyumbat pori-pori dan memicu terbentuknya komedo.
  • Water Based. Bahan ini dapat mengurangi tingkatan minyak pada kulit.
Semoga tips diatas dapat membantu anda menghilangkan dan mengatasi jerawat.

Ditulis Oleh : Jasa Ijazah Amanah Hari: 21:30 Kategori:

0 komentar:

Post a Comment